Aplikasi BukuKas Catatan Dan Laporan Keuangan Digital Usaha Kamu - Masih bingung cara mencatat keuangan usaha kamu? Saatnya beralih menggunakan layanan digital untuk membuat laporan buku kas kamu.
BukuKas kini hadir untuk membantu kamu yang masih ribet menulis keuangan, mulai dari jumlah penjualan, keuntungan dan kerugian hingga hutang piutang.
Apa Itu Aplikasi BukuKas?
Menurut wikipedia, BukuKas didirikan pada Desember 2019 oleh serial entrepreneur Krishnan Menon dan Lorenzo Peracchione, dengan investasi awal dan periode inkubasi dari Whiteboard Capital. BukuKas berdiri dari kegelisahan Krishnan dan Lorenzo bahwa tidak ada solusi teknologi yang dibangun untuk segmen UMKM.
Sebagai langkah awal untuk menciptakan aplikasi pencatatan keuangan digital yang bermanfaat bagi pedagang UMKM, BukuKas melakukan riset dengan mewawancara ribuan pedagang di Indonesia untuk memahami masalah mereka. Fakta yang BukuKas temukan adalah masih banyak pedagang UMKM yang menggunakan pulpen dan kertas untuk mencatat transaksi usaha mereka.
Manfaat Menggunakan Aplikasi BukuKas
Ada beberapa manfaat yang bisa kamu gunakan di dalam aplikasi BukuKas, salah satunya yaitu:
1. Transaksi
Pada bagian transaksi kamu bisa mencatat beberapa catatan keuangan sebagai berikut:
- Input Penjualan
- Input Harga Pokok
- Input pengeluaran
- Edit dan hapus transaksi
2. Laporan Keuangan
Apabila sudah terdapat catatan transaksi, maka kamu bisa melihat laporan keuangan kamu secara berkala. Berikut manfaatnya:
- Melihat laporan keuangan berdasarkan tanggal atau periode
- Mendownload laporan
- membagikan laporan keuangan
3. Hutang Piutang
Salah satu kelebihan dari aplikasi BukuKas yaitu tersedianya menu Hutang Piutang, beriut manfaatnya:
- Cara Unduh Laporan Hutang / PIutang Semua Kontak Pelanggan
- Cara Unduh Laporan Hutang / PIutang Berdasarkan Kontak Pelanggan
- Cara Unduh Laporan Hutang / PIutang Berdasarkan Periode
- Cara Menambahkan Kontak
- Cara Input Hutang
Cara Menggunakan Aplikasi BukuKas
Bagi kalian yang masih bingung untuk menggunakan aplikasi BukuKas, silahkan tonton video dibawah ini: