Cara Mengisi Sensus Penduduk Online Tahun 2020


Daftar Isi Contents

Cara Mengisi Sensus Penduduk Online Tahun 2020 - BPS atau Badan Pusat Statistik kini sedang update data penduduk di Indonesia melalui program 10 tahun sekali yaitu Sensus Penduduk. Kebetulan pada waktu tahun 2010 saya pun ikut sebagai petugas pendata penduduk.

Pada tahun 2010 sensus penduduk masih dilakukan secara manual, entri data langsung door to door ke rumah warga. Belum memakai sistem online seperti sekarang ini.

Pada tahun 2020, dengan kemajuan teknologi, sensus penduduk pun bisa dilakukan secara online. Kamu pun bisa langsung mengupdate data diri kamu secara online dengan mudah.

Persiapan Mengisi Sensus Penduduk Online 2020

Sebelum kamu melakukan entri sensus penduduk secara online, sebaiknya ada beberapa dokumen yang harus kamu siapkan. Manfaatnya, biar kamu tidak kerepotan nantinya untuk mencari dokumen tersebut.

Berikut beberapa dokumen yang harus kamu siapkan:

  1. Kartu Keluarga
  2. KTP
  3. Buku nikah
  4. Dokumen cerai
  5. Surat keterangan kematian

Apabila dokumen sudah terkumpul semua, silahkan ikuti panduan dibawah ini.

Cara Mengisi Data Sensus Penduduk Online 2020

1. Silahkan kunjungi halaman Sensus Penduduk Online

2. Masukan NIK, Nomor Kartu Keluarga, kemudian Isi Captcha, lalu pilih Cek Keberadaan



3. Buat Password, Kemudian Ulangi Password kembali, pilih pertanyaan keamanaan, kemudian masukan jawaban yang mudah diingat. Contoh "Apa nama hewan peliharaan pertama anda" Jawaban saya yaitu "Ayam". Selanjutnya pilih Buat Password.



4. Pilih Mulai Mengisi.



Cara Mengisi Keterangan Keluarga, Daftar Anggota Keluarga, Data Penduduk, Ringkasan Di Sensus Penduduk Online 2020

Selanjutnya, karena pengisian data harus terperinci, maka saya akan memberikan panduannya secara ringkas saja. Berikut langkh-langkahnya:



I. Keterangan Keluarga

Alamat Keluarga Saat Ini:

  1. Provinsi: Silahkan pilih sesuai tempat tinggal saat ini
  2. Kabupaten: Silahkan pilih sesuai tempat tinggal saat ini
  3. Kecamatan: Silahkan pilih sesuai tempat tinggal saat ini
  4. Desa/Kelurahan/Nagari: Silahkan pilih sesuai tempat tinggal saat ini
  5. RT / RW / Dusun / Dukuh / Kampung / Lingkungan / Banjar / Jorong : Silahkan pilih sesuai tempat tinggal saat ini.
  6. Nama Jalan Dan Nomor Rumah: Isi dengan nama Jalan dan Nomor Rumah. Contoh Jl. Gajah Mada No. 114

Keterangan Tempat Tinggal Keluarga Ini: 

  1. Status kepemilikan tempat tinggal saat ini?:  Pilih yang sesuai
  2. Apakah tempat tinggal ini menggunakan listrik?:  Pilih yang sesuai
  3. Apa sumber air minum utama yang digunakan keluarga ini?:  Pilih yang sesuai
  4. Apakah di rumah ini ada fasilitas jamban/ tempat buang air besar dan septic tank?:  Pilih yang sesuai
  5. Apakah jenis lantai terluas rumah ini?:  Pilih yang sesuai

Pilih Lanjut

II. Daftar Anggota Keluarga

Pada bagian ini, nantinya akan terdapat jumlah jiwa yang terdapat pada Kartu Keluarga kamu. Kamu bisa menambahkan anggota keluarga baru, dengan catatan sebagai berikut.

  1. Bayi
  2. Orang lain yang sudah tinggal 1 tahun atau lebih, misalnya asisten rumah tangga/pembantu rumah tangga, famili lain, dll
  3. Belum 1 tahun tetapi sudah berniat menetap di keluarga ini, misal asisten rumah tangga/pembantu rumah tangga, famili lain, dll.

Selanjutnya pilih Lanjut.

Entri Data Jiwa Masing-masing Anggota Keluarga

<>
Pada tampilan selanjutnya, nanti akan muncul data per orang yang harus kamu entri. Berikut adalah contohnya.
  1. Keberadaan [Nama]: silahkan pilih yang sesuai
  2. Nomor KK dan NIK otomatis terisi
  3. Jenis Kelamin: Pilih yang seusai
  4. Tempat Lahir: Pilih yang seusai (Luar Negeri atau Indonesia)
    • Provinsi Tempat Lahir: Pilih yang seusai
    • Kabupaten / Kota Lahir: Pilih yang seusai
  5. Tanggal Lahir, Bulan Lahir, Tahun Lahir: Pilih yang seusai
  6. Status Hubungan dengan Kepala Keluarga: Pilih yang seusai
  7. Apakah alamat tempat tinggal [Nama] sama dengan alamat tempat tinggal keluarga ini ?: Pilih Ya atau tidak.
  8. Sejak Kapan [Nama] tinggal di alamat yang sekarang: Isi Bulan dan Tahun yang sesuai.
  9. Apakah Memiliki Akta Kelahiran dari Catatan Sipil?: Pilih iya atau tidak
  10. Keawarganegaraan: Pilih WNI atau WNA
  11. Pilih Suku yang seusuai: Mislnya "Sunda"
  12. Agama / Kepercayaan: Pilih yang seusai.
  13. Status Perkawinan: Pilih yang sesuai
  14. Tuliskan nomor surat/Akta pernikahan: Tulis nomor pada buku kutipan akta nikah dari KUA setempat.
  15. Ijazah/Pendidikan Tertinggi yang Ditamatkan: Pilih yang seusuai
  16. Apakah bisa berbahasa Indonesia: Pilih ya atau tidak
  17. Aktifitas yang biasa dilakukan:
    • Bekerja: pilih ya atau tidak
    • Mengurus Rumah Tangga: pilih ya atau tidak
    • Sekolah / Kuliah: Isi yang sesuai, pilih iya apabila masih sekolah
    • Lainnya: pilih iya atau tidak
  18. Pekerjaan Utama: Masukan jenis pekerjaan yang sesuai
  19. Tuliskan deskripsi pekerjaan secara lengkap: Misalnya: Dagang Pakaian di Toko Pasar Cikurubuk Tasikmalaya.
  20. Status Pekerjaan: pilih yang sesuai.

Selesai, untuk 1 orang individu yang tercantum pada kartu keluarga kamu, dan penambahan anggota keluarga kamu apabila ada. 

Silahkan kembali entri data individu lainnya seperti istri, anak dan asisten rumah tangga. Caranya sama dengan cara diatas.

Setelah kamu berhasil mengentri semua individu data anggota keluarga kamu. Nanti hasilnya akan muncul di menu Ringkasan.



Apabila tulisan "Sudah Update" semuanya, silahkan tekan tombol kirim, untuk memasukan data kamu ke server BPS. 

Catatan: 

1. Gunakan menu Simpan Sementara, agar data yang sedang kamu entri tidak hilang.

2. Teliti kembali sebelum mengirim informasi ke BPS.

3. Cetak Bukti Pengisian 2020 online, sebagai bukti kalau kamu berhasil memasukan data kamu ke server BPS. Contohnya seperti dibawah ini.



Kembali Ke Daftar Isi Content ?

Kesimpulan

Sensus Penduduk 2020 ini dilaksanakan pada tanggal 15 Februari 2020 Sampai 31 Maret 2020. Nanti akan ada petugas yang datang ke rumah kamu, untuk mendata data individu di rumah kamu. Petugas akan membantu kamu untuk mengisi data sensus penduduk secara online.

Akan tetapi, untuk membantu petugas, alangkah baiknya kamu mengentri sendiri sensus penduduk secara online ini. Karena bisa langsung diisi dengan mudah.

Jangan sungkan untuk memberikan komentarnya dibawah. Selamat mencoba.