Antara Blog Berita Dan Portal Berita, Apakah Blogger Berakhir? Namun pada perkembangannya, blog ternyata juga banyak dijadikan sebagai media penyebarluasan konten bejenis berita (news).
Lahirlah kemudian istilah “blog berita” – dimana mayoritas konten di dalamnya adalah berjenis news (informasi hangat yang bersifat aktual).
Di sini saya akan sedikit membahas perbandingan antara blog berita (yang dikelola oleh pribadi/person) dengan situs portal berita (yang dimiliki dan dikelola oleh suatu institusi atau perusahaan).
Sejujurnya, pilihan untuk membangun niche berupa blog berita adalah sebuah pilihan yang cukup menantang. Bagaimana tidak, blog berita tentunya harus siap bersaing/berkompetisi dengan situs-situs portal berita ternama, yang tentunya sudah jauh lebih kredibel dan dipercaya oleh banyak netter (seperti detik.com, kapanlagi.com, kompas.com, dan sebagainya).
Persaingan Blog Berita dan Portal Berita
Selain dari sisi kredibilitas, blog berita juga mesti siap-siap bertarung dalam hal SEO (search engine optimization) dengan situs-situs portal berita yang biasanya dikelola oleh para webmaster yang juga mengerti SEO. Bukan cuma itu, blog berita juga siap-siap harus bersaing dalam hal mengemas informasi semaksimal mungkin. Termasuk bagaimana agar infomasi yang diposting terebut bisa memuaskan pengunjung/pembacanya.
Persaingan lainnya yaitu dalam hal membangun kredibilitas dan tingkat originalitas konten yang diposting. Pada poin inilah, blog berita seringkali menjadi jatuh wibawanya di mata para pengelola situs portal. Apa sebabnya? Tak lain karena kebanyakan konten blog berita ternyata cuma hasil bajakan (copasan) dari situs-situs portal berita. Inilah yang merusak citra blogger di mata banyak webmaster dan juga pengunjung awam yang jeli.Blog berita jadi identik dengan tukang copas (tukang bajak konten portal berita).
Saran Bagi Blogger Dengan Konten Berita
Oleh sebab itu, kalau boleh memberi saran/masukan demi mengangkat kembali wibawa blogger, terutama blog berita atau blog yang suka memposting konten hangat, ada baiknya hal-hal berikut ini diperhatikan :
1. Jadikan blog berita anda tersebut sebagai sarana untuk melatih/mengasah kemampuan jurnalistik anda (terutama kemampuan menulis artikel berjenis berita atau news).
Ini terutama buat anda yang bercita-cita menjadi seorang wartawan.
2. Buatlah atau usahakan agar berita yang anda tulis tersebut bisa lebih lengkap daripada kompetitor (portal berita).
Kalau isi berita blog anda sama saja dengan isi portal berita atau bahkan cuma copasan dari situ, bersiaplah untuk ditinggalkan pengunjung dan ditertawakan oleh situs portal berita.
3. Postinglah lebih cepat dari kompetitor (portal berita)
Dengan mencuri start lebih awal, postingan blog anda akan lebih berpotensi untuk menang dalam hal SERP (SEO).
4. Buat judul yang berbeda dari kompetitor jika sudah kalah start.
Daripada mengambil resiko untuk kalah SEO (dengan judul sama dan sudah banyak diposting), akan jauh lebih baik anda buat judul yang berbeda, yang sekiranya juga mengandung keyword yang banyak digunakan oleh pencari, plus lebih ringan tingkat persaingannya.
5. Kemaslah tampilan berita anda terebut secara menarik dan nyaman di mata.
Anda bisa menarik simpati pengunjung dengan poin ini. Bahkan bisa mengalahkan portal berita. Kemasan yang menarik bisa dengan cara menyuguhkan lebih banyak foto, lebih detail, atau lebih enak dibaca.
6. Tambahlah/perkayalah berita tersebut dengan opini anda sendiri.
Poin inilah yang sebenarnya bisa menjadi pembeda yang tegas antara konten pada portal berita dengan konten pada blog berita. Harusnya anda sebagai blogger lebih menonjolkan sisi personal pada setiap posting yang anda tulis. Dengan begitu, blog anda bisa punya nilai lebih di mata pembaca/pengunjung.
Nah, bagaimana menurut anda sendiri mengenai keberadaan dan kondisi umum blog berita yang ada di Indonesia?