Cara Mengatasi Flek Hitam Di Wajah Yang Membandel Secara Alami Dengan Cepat


gacerindo, flek hitam di wajah memang terkadang membuat tidak percaya diri, apalagi bagi kamu hawa. Terkadang sedikit kesulitan untuk mengatasi flek hitam pada wajah yang membandel, salah satu contohnya bekas jerawat. Jaman sekarang banyak beberapa produk kecantikan yang memberikan jaminan flek hitam hilang dengan cepat, akan tetapi ada resikonya karena menngandung bahan kimia.
Dalam kulit kita terdapat pigmen yang sering disebut dengan melanin. Warna kulit pun tergantung terhadap jumlah pigmen melanin yang terdapat pada kulit kita. Biasanya apabila memiliki melanin yang banyak, kulit akan menjadi sedikit gelap.
Ketika produksi melanin meningkat, sekaligus terkena paparan sinar matahari, maka ini bisa menimbulkan flek hitam. Salah satu contoh lainnya yaitu ketika seseorang memiliki jerawat dan cara menangani yang salah. Akibatnya bisa menimbulkan flek hitam bekas jerawat yang membandel dan sulit dihilangkan.

Cara Mengatasi Flek Hitam Di Wajah Yang Membandel Secara Alami Dengan Cepat

Untuk mengatasi dan menghilangkan flek hitam di wajah yang membandel sebenarnya banyak cara yang bisa kamu lakukan yaitu menggunakan cara yang alami dan aman tanpa adanya efek samping.
Ada beberapa cara membuat ramuan alami yang bisa kamu buat sendiri di rumah dengan bahan yang mudah didapat tentunya, silahkan ikuti panduannya dibawah ini.

Cara Menghilangkan Flex Hitam Di Wajah Menggunakan Madu



Madu memang kaya akan manfaat, selain baik untuk kesehatan ternyata madu juga mampu untuk mengatasi flek hitam pada wajah. Untuk membuat ramuannya silahkan lakukan seperti dibawah ini.
  1. Ambil madu secukupnya
  2. Jadikan masker pada wajah terutama oleskan pada bagian yang memiliki flek hitam
  3. Biarkan kurang lebih 20 menit, kemudian bilas wajah dengan air hangat.
  4. Sebaiknya lakukan hal ini menjelang tidur

Cara Menghilangkan Flek Hitam Pada Wajah Menggunakan Lidah Buaya



Lidah buaya sudah sangat terkenal sebagai obat terutama di dunia kecantikan, untuk menghilangkan flek hitam di bagian wajah, berikut cara menggunakannya:
  1. Lidah buaya yang sudah di cuci dengan bersih
  2. Ambil gel-nya
  3. Oleskan gel lidah buaya ke bagian yang berbintik hitam.
  4. Tunggu sampai kurang lebih 20 menit
  5. Kemudian cuci dengan air bersih atau atau air hangat
  6. Lakukan secara rutin sampai bintik hitam pergi atau hilang

Cara Menghilangkan Flek Hitam Menggunakan Minyak Zaitun



Minyak Zaitun mengandung banyak vitamin yang baik untuk merawat kulit wajah termasuk untuk menghilangkan bintik hitam yang terdapat pada wajah.
Cara Membuat:
  1. Siapkan minyak zaitu secukupnya
  2. Oleskan pada wajah menjelang tidur
  3. Biarkan selama semalam
  4. Keesokan harinya, cuci dengan air hangat atau air bersih.

Cara Menghilangkan Flek Hitam Pada Wajah Dengan Masker Alami Secara Cepat

Masih banyak cara untuk menhilangkan flek atau bintik hitam pada wajah, salah satunya dengan membuat ramuan yang akan dijadikan sebagai masker. Ramuan ini sangat cocok untuk menghilangkan bintik hitam yang membandel dan tentunya alami.

Cara Menghilangkan Flek Hitam Membandel Pada Wajah Dengan Masker Kayu Cendana



Cara Membuat:
  1. 1 sendok makan bubuk cendana
  2. 1 sendok makan gliserin dan 3 sendok makan air mawar. (Jika Anda tidak memiliki air mawar, Anda bisa menggunakan susu atau madu.)
  3. Oleskan pasta kental tersebut pada area kulit yang terdapat flek hitam.
  4. Biarkan selama beberapa menit.
  5. Cuci dan bersihkan pasta di wajah Anda dengan air hangat.
  6. Lakukan perawatan ini sekali sehari sampai flek hitam di wajah Anda menghilang.

Mengatasi Flek Hitam Dengan Masker Kunyit



Cara Membuat:
  1. Buat masker dari 2 sendok teh kunyit, sedikit susu, serta perasan air lemon.
  2. Oleskan pada area kulit yang terdapat flek hitam.
  3. Biarkan selama beberapa menit, lalu bersihkan dengan air hangat.

Membuat Masker Bedak Dingin Untuk Mengatasi Flek Hitam



Bahan yang harus disiapkan:
  1. Beras: 1 liter
  2. Kencur: 1 ons
  3. Temu giring: 1 ons
  4. Lempuyang: 1 ons
  5. Kayu Manis: 1/2 ons
  6. Adas pula waras
  7. Cengkih / cengkeh: 20 biji
  8. Klabet: 1 sendok makan
  9. Akar lara setu: 1 ikat kecil
  10. Kayu angin: 1 ikat kecil
  11. Kayu secang: 1 ikat kecil
  12. Bibit minyak wangi: melati 10 cc
  13. Air secukupnya
Cara membuat masker:
  1. Beras dibuat menjadi tepung, boleh ditumbuk atau menggunakan mesin
  2. Cuci bersih dan jemur temu giring, lempuyang dan kencur (kupas kulitnya dan iris tipis-tipis)
  3. Cengkih sampai kayu secang cukup dibersihkan menggunakan air kemudian jemur sampai kering
  4. Tumbuk atau buat tepung ramuan no. 2 dan no. 3
  5. Setelah menjadi tepung, satukan dengan tepung beras, aduk sampai rata hingga menjadi seperti adonan untuk kue.
  6. Campurkan minyak wangi kedalam adonan tersebut
  7. Ambil sedikit-sedikit dan bentuk bulat sebesar telur cecak.
  8. Tiriskan atau jemur sebentar
Cara Penggunaan: 
  1. Ambil 1 sampai 2 butir ramuan tersebut
  2. Campurkan dengan air secukpnya
  3. Gunakan sebagai masker sebelum tidur
  4. Keesokan harinya cuci dengan air bersih
  5. Lakukan secara rutin

Membuat Masker Dari Soda Kue Untuk Mengatasi Flek Hitam



Cara Membuat:
  1. Ambil soda kue secukupnya.
  2. Campurkan air bersih secukupnya hingga membentuk pasta makser
  3. Oleskan pada bagian flek hitam sampai mengering
  4. Bilas dengan air hangat

Cara Mengatasi Flek Hitam Dengan Metode Kekinian Ampuh Dan Cepat

Apabila masih terasa susah untuk mempraktekan beberap cara seperti yang disebutkan diatas, mungkin cara dibawah ini bisa dilakukan dirumah. Karena bahannya memang sangat mudah didapakan.

Cara Ampuh Mengatasi Flek Hitam Pada Wajah Menggunakan Oatmeal



Cara Membuat:
  1. Haluskan Oatmeal.
  2. Campurkan 3 sampai 4 sendok makan air perasan jeruk lemon untuk membuat pasta masker.
  3. Oleskan pasta pada kulit Anda dan biarkan beberapa saat.
  4. Sesudah masker telah mengering, cucilah wajah Anda dengan air hangat.
  5. Jika Anda mengalami kesulitan saat membersihkan masker pada wajah Anda, gunakan kain bersih yang direndam dalam air hangat untuk membersihkan masker pada wajah Anda.
  6. Lakukan perawatan ini satu atau dua kali seminggu.

Cara Mudah Mengatasi Flek Hitam Pada Kulit Menggunakan Jus Lemon



Cara Membuat:
  1. Ambil jus lemon dengan menggunakan kapas kemudian gosokkan pada area kulit wajah yang terdapat bintik hitam.
  2. Kemudian biarkan sampai kering, lalu cuci dengan air bersih.
  3. Lakukan secara ruitn selama dua minggu agar Anda mendapatkan hasil yang maksimal.
  4. Tambahkan air apabila perlu untuk mengurangi kadar asamnya. 
  5. Boleh juga menambahkan air mawar, atau madu.

Menghilangkan Flek Hitam Pada Kulit Dengan Jus Bengkuang



Cara Membuat:
  1. Siapkan bengkuang secukupnya
  2. Buat jus atau ditumbuk sampai halus
  3. Oleskan pada wajah sekitas 10 menit
  4. Setelah kering, kemudian cuci sampai bersih
  5. Lakukan secara rutin agar hasilnya maksimal

Mengatasi Flek Hitam di Wajah Dengan Jus Kentang



Cara membuat
  1. Buatlah jus kentang dengan blender
  2. Kemudian saring dan ambil sarinya
  3. Tambahkan sedikit air perasan lemon dan sedikit bubuk kunyit.
  4. Oleskan campuran ini pada flek hitam pada wajah Anda.
  5. Biarkan sampai mengering, lalu bilas dengan air bersih.

Mengatasi Flek Hitam Membandel Dengan Buttermilk



Cara Membuat:
  1. Ambil 4 sendok teh buttermilk (alternatif bisa diganti dengan susu)
  2. Tambahkan 2 sendok teh jus tomat segar.
  3. Campurkan kedua bahan tersebut hingga merata (kedua bahan ini memiliki sifat pemutihan yang sangat baik), lalu oleskan pada area wajah yang bermasalah.
  4. Cuci bersih wajah setelah mendiamkannya selama 15 menit.

Cara Ampuh Menghilangkan Flek Hitam Dengan Pepaya



Cara Membuat:
  1. Oleskan buah pepaya yang telah matang bintik hitam.
  2. Kemudian diamkan selama sekitar 20 menit
  3. Bilas wajah Anda dengan air bersih.
  4. Ulangi perawatan ini sebanyak 3 atau 4 kali seminggu.
Atau dengan cara:
  1. Parut buah pepaya hijau dan tambahkan air perasan jeruk nipis ke dalamnya. Oleskan campuran ini pada flek hitam di wajah.
  2. Biarkan selama 15 menit sebelum membilasnya.
  3. Lakukan perawatan ini dua kali seminggu.
  4. Anda juga bisa menggunakan kulit pepaya sebagai scrub yang sangat baik untuk perawatan lutut dan siku.

Putih Telur Untuk Menghilangkan Flek Hitam Pada Kulit



Cara Membuat:
  1. Siapkan putih telur.
  2. Oleskan pada kulit yang bermasalah
  3. Diamkan selama kurang lebih 10-15 menit.
  4. Kemudian bilas dengan air bersih
  5. Boleh menambahkan madu dan jeruk nipis apabila tidak menyukai bau amis

Menghilangkan Flek Hitam Pada Kulit Wajah Dengan Bawang Merah



Cara Membuat:
  1. Haluskan beberapa siung bawang merah.
  2. Tambahkan madu sebanyak satu sendok makan.
  3. Oleskan pada kulit wajah berflek hitam
  4. Diamkan selama 20 menit.
  5. Bersihkan menggunakan air bersih.

Mengatasi Flek Hitam Pada Kulit Dengan Tomat



Cara Membuat:
  1. Ambil beberapa buah tomat kemudian belnder sampai halus
  2. Oleskan tomat yang sudah halus pada wajah
  3. diamkan 10-15 menit, 
  4. Kemudian bilas sampai bersih.

Mentimun Untuk Mengobati Flek Hitam Pada Kulit



Cara Membuat:
  1. Parut timun yang sudah dicuci.
  2. Tempelkan timun pada wajah terutama bagian flek hitam.
  3. Biarkan 30 menit, lalu bilas.

Rendaman Bubuk Teh Untuk Menghilangkan Flek Pada Kulit



Cara Membuat:
  1. Persiapkan rendaman teh semalam
  2. Kemudian usap air hasil rendaman ke bagian flek hitam
  3. Lalu biarkan kering dengan sendirinya
  4. Cuci bersih dengan air hangat.

Praktik Terbaik Menghilangkan Flek Hitam Di Wajah Dengan Cepat

Agar hasilnya maksimal silahkan ikuti beberapa saran dibawah ini.
  1. Apabila sudah terlihat tanda-tanda flek hitam atau bekas jerawat
  2. Silahkan pilih salah satu metode pengobatan alami diatas, cukup pilih satu atau dua saja
  3. Lakukan secara konsisten atau terus menerus
  4. Pilih cara atau metode yang dianggap ringan dan cocok dengan jenis kulit yang kamu miliki
  5. Konsultasikan dengan dokter apabila diperlukan
Itulah beberapa panduan cara mengatasi flek hitam di wajah yang membandel secara alami dengan cepat, tanpa ada efek samping. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.